Kacer Kalimantan


  • Kacer Kalimantan (Kacer Borneo)
    Di Kalimantan Kacer di sebagian tempat lebih dikenal dengan nama "Tinjau", atau "burung Tinjau" atau sebutan umumnya adalah "Kacer Borneo". Pulau Kalimantan, termasuk surga Kacer, karena di pulau Kalimantan banyak terdapat jenis kacer dengan ciri khas beragam, kadang di satu wilayah terdapat beberapa jenis Kacer yang memiliki corak tubuh berbeda. Di Kalimantan terdapat Kacer Hitam Putih, Kacer Hitam dan juga terdapat yang jenis Blorok dan juga beberapa memiliki corak tubuh yang sedikit berbeda. Sehingga mungkin terjadi kawin-silang alami antara beberapa jenis kacer yang berbeda. Di habitatnya, Kacer Hitam Putih dengan Kacer Hitam saling bermusuhan. Kacer Hitam Putih akan mengejar dan menyerang Kacer Hitam yang memasuki wilayahnya.
    • Kacer
      Hitam Putih Kalimantan atau Kacer Palangka,

      Kacer dengan corak Hitam Putih, biasa disebut "Kacer Hitam Putih" atau "Kacer Palangka", memiliki ukuran dan bentuk fisik yang beragam, dari ukuran kecil hingga besar, bahkan lebih besar dari Kacer pulau Jawa atau Sumatra. Mampu mengeluarkan suara kicauan yang sangat keras, walaupun di habitatnya terdengar monoton, tapi cerdas untuk diisi dengan suara lain. Kacer Hitam Putih Kalimantan mampu mengeluarkan volume suara "dahsyat", mental kuat ngotot, dan juga mampu mengeluarkan kicauan yang bervariasi (istilah kicau mania "ngerol") serta diimbangi dengan gaya khas "ngobra" nya. Hanya saja karena terlalu ngotot dan fighter nya, burung cepat capek, hingga kebanyakan kurang betah diajak main 3 kelas.
    • Kacer Hitam Kalimantan
      Kacer Hitam Kalimantan, kebanyakan berasal dari Kalimantan Selatan dan Timur, tapi di Kalimantan Tengah dan Barat kadang juga Kacer Hitam ditemukan. Kacer Hitam Kalimantan sering disebut dengan sebutan "Kacer Hitam-polos". Kacer Hitam Kalimantan terkenal dengan kemampuan berkicaunya yang "hebat", bervariasi dengan kombinasi gaya khas "meliuk-liuknya". Hanya saja Kacer Hitam Kalimantan kebanyakan suaranya tidak sekeras sepupunya Kacer Hitam Putih Kalimantan. Bahkan saking asyiknya mengeluarkan gaya meliuk-liuknya yang indah, Kacer Hitam Kalimantan untuk beberapa peristiwa kadang "lupa" mengeluarkan suaranya. Tapi bukan berarti semua Kacer Hitam Kalimantan memiliki kebiasan seperti itu, banyak juga yang mampu mengeluarkan suara dahsyat.


    • Kacer Blorok
      Kacer Blorok, mungkin kurang disenangi para penggemar kacer di Kalimantan, beberapa penggemar Kacer mengatakan "Hitam-putih bukan, Hitam-polos bukan alias nanggung", selain penampilannya yang kurang stabil.
      Tapi bukan berarti Kacer Blorok tidak memiliki penggemar, banyak juga yang konsisten memelihara Kacer Blorok, dan berhasil menaklukkan Kacer Hitam Putih dan Kacer Hitam. "Jadi bukan masalah warna, tapi bakat dan kemampuan burung  lah yang utama", penuturan penggemar Kacer Blorok di Kalimantan.

Selain beberapa kacer diatas sebenarnya masih banyak kacer di kalimantan yang dinamakan berdasarkan daerah asalnya, seperti:
  • Kalimantan Tengah
    Kacer yang berasal dari baerbagai daerah di kalimantan tengah pada umumnya disebut sebagai "Kacer Palangka". Tapi sebenarnya mereka punya nama asli yang lebih spesifik berdasarkan nama daerah mereka berasal dan memiliki corak yang agak berbeda dan kemampuan yang berbeda pula.
  • - Kacer Tangkiling
    Kacer Tangkiling
      Tangkiling merupakan salah satu daerah penghasil kacer di kalimantan tengah. Kacer Tangkiling meliputi daerah Tangkiling sampai Kasongan. Postur tubuh agak kecil, ramping dan corak hitam putih, suara kicauan melengking keras. Kebanyakan Kacer Tangkiling yang hadir di kota Palangkaraya berstatus "bakalan" atau baru tangkap dari hutan, dan harganyapun lumayan murah.



      - Kacer Sebangau

      Kacer Sebangau
      Kacer Sebangau berasal dari daerah Sebangau yaitu wilayah termasuk cagar alam, yang wilayahnya masih asli dan dihuni beberapa ekor buaya. Oleh karena itu kacer dri daerah Sebangau memiliki hrga yang agak mahal selain mental dan suaranya juga termasuk berkualitas baik.





    - Kacer Bukit Rawi

    Kacer Bukit Rawi
    Kacer dari daerah Bukit Rawi berpostur hitam putih dan kadang agak blorok, termasuk disukai para penggemar kacer kalimantan tengah, karena mentalnya lumayan bagus dan volume termasuk keras, hanya saja karakter liarnya agak susah dikendalikan.






    - Kacer Kalampangan
    Kacer Kalampangan
    Kacer Kalampangan dari daerah yang banyak dihuni para imigran dari pulau Jawa atau disebut daerah trans Kalampanganjuga sering menghadirkan kacer berkualiatas baik. Biasanya penduduksetempat membuat semacam kotak kecil segi empat denganm lobang ditengahnya, dan menempelkannya di pohon kelapa dan kemudian kacer liar sering bersarang di kotak itu. Dan hasilnya penduduk setempat bisa memanen anak kacer tersebut.



    - Kacer Kapuas
    Kacer Kapuas
    Kacer Kapuas memiliki corak dari blorok sampai hitam, dan sering dianggap kacer yang bermental baik di kalimantan tengah, Karena kacer juara sering berasal dari daerah ini.







    - Kacer Tamiang
    Kacer Tamiang
    Kacer Tamiang adalah kacer yang berasal dari daerah dataran yang lebih tinggi dari ibukota Kalimantan Tengah Palangkaraya, biasanya kacer dari daerah ini memiliki kualitas yang baik, bermental kuat dan volume suara tebal alias keras. selain itu postur tubuhnya pun agak besar. Hanya karena corak warnanya agak kurang disenangi penggemar kacer di Kalimantan Tengah.




    - Kacer Buntok
    Kacer Buntok sebenarnya satu jenis dengan Kacer Tamiang, karena kedua wilayah ini bersebelahan, dan kacer di wilayah ini biasa berpindah di kedua wilayah antara  Buntok dan Tamiang Layang.

    Sebenarnya di wilayah Kalimantan Tengah masih ada lagi kacer yang berasal dari beberapa daerah lain, seperti : Kacer Pangkoh, Kacer Teweh, Kacer Sampit dan lain-lain, tapi sering dianggap sejenis dengan kacer-kacer di atas.

    Selain kacer dari wilayah KalimantanTengah di atas, ada juga dari wilayah Kalimantan Selatan yang juga berasal dari berbagai daerah di Kalimantan Selatan, tapi kita bahas nanti kemudian ya...

    Kalimantan Selatan
    Kacer dari Kalimantan Selatan biasa disebut sebagai Kacer Banjar, dengan penampilan didominasi warna hitam atau kadang disebut sebagai Kacer Hitam. Kacer Banjar juga berasaldari berbagai daerah di Kalimantan Selatan, yaitu:
    Kacer Barabai
    Kacer Tanjung
    Kacer Kelua
    Kacer Banjarbaru
    dll

    Kalimantan  Timur

    3 comments:

    1. KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

      KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


      KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

      ReplyDelete